34 Mahasiswa Magister Manajemen Resmi Diwisuda Dalam Sidang Senat Terbuka Wisuda Ke-86

Semarang, 16 September 2023 – Prosesi wisuda Fakultas Ekonomi Universitas Islam Sultan Agung ke-86 telah sukses di selenggarakan secara luring yang bertempatan di Aula Fakultas Ekonomi UNISSULA. Sejumlah 34 wisudawan dan wisudawati telah dinyatakan lulus oleh Prof. Dr. Gunarto, SE., M.Si selaku Rektor UNISSULA.

Dalam pidatonya, Prof. Dr. Heru Sulistyo, SE., M.Si selaku dosen FE UNISSULA menyampaikan bahwa Fakultas Ekonomi UNISSULA terus berkomitmen menjadi perguruan tinggi yang mempunyai visi untuk mewujudkan lulusan yang professional dalam bidang Manajemen maupun Akuntansi.

Peraihan gelar MM, rata-rata ditempuh 1,5 tahun sampai 3 tahun. Tentu dibutuhkan proses yang cukup panjang dalam memperoleh gelar MM, selain penyelesaian tugas akhir (Tesis) mahasiswa juga diwajibkan mempublikasikan karya ilmiah di Jurnal Nasional Bereputasi atau mengikuti Konferensi internasional.

Zhakiah yang merupakan salah satu wisudawan Magister Manajemen, mendapatkan predikat Best Graduate dengan perolehan IPK 3,95. “Berkat dukungan dari seluruh Dosen Fakultas Ekonomi UNISSULA, dan hari ini kita tidak hanya membawa bekal ijazah tetapi bekal ilmu yang dapat di implementasikan kepada Masyarakat” ungkap Ibu Zhakiah dalam pidato perwakilan mahasiswa. Dengan perolehan gelar MM dan predikat Best Graduate, Zhakiah juga mendapatkan beasiswa studi lanjut pada Program Doktor Ilmu Manajemen UNISSULA.

Kini wisudawan dan wisudawati telah resmi dilepas oleh Fakultas Ekonomi UNISSULA. Bukan hanya gelar semata yang didapatkan, namun ilmu yang diperoleh dapat bermanfaat untuk Masyarakat luas. Sekali lagi selamat menempuh perjuangan baru, 34 alumni Magister Manajemen Fakultas Ekonomi UNISSULA.

Posted in Berita.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *